Pada hari Senin tanggal 29 Januari 2024, Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Pusat menggelar kegiatan “Roadshow Sosialisasi SISKA ” yaitu pengenalan Sistem Informasi dan Keanggotaan (SISKA) kepada beberapa FPPTI Koordinator Wilayah Barat, Tengah dan Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan jumlah keanggotaan yang terintegrasi dari berbagai wilayah di seluruh indonesia serta optimalisasi penerapan SISKA di FPPTI Wilayah terutama bagi FPPTI Wilayah yang baru saja terbentuk seperti FPPTI Wilayah Sulawesi dan FPPTI Wilayah Kepulauan Riau.
Roadshow sosialisasi SISKA dilaksanakan selama 3 hari berturut-turut secara daring. Pada hari pertama yaitu senin, 29 Januari 2024 untuk Korwil Barat sekaligus dirangkai dengan acara pembukaan. Kemudian hari kedua yaitu Selasa, 30 Januari 2024 untuk Korwil Tengah dan hari terakhir atau hari ketiga yaitu Rabu, 31 Januari untuk Korwil Timur, Roadshow sosialisasi SISKA pada hari pertama dibuka secara resmi oleh Ketua Umum FPPTI, Mariyah, S.Sos., M.Hum. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa saat ini jumlah anggota perpustakaan perguruan tinggi yang terdaftar di keanggotaan FPPTI seluruh Indonesia yaitu sejumlah 1.249 dengan data anggota aktif 645 dan yang tidak aktif yaitu 604. Ibu Mariyah menjelaskan, banyaknya jumlah anggota yang tidak aktif dibanding yang aktif karena saat ini kampus-kampus yang sudah melakukan registrasi ulang keanggotaan sedang menunggu proses konfirmasi dari FPPTI Pusat.
Ketua Umum FPPTI sekaligus Kepala Perpustakaan Universitas Indonesia tersebut berharap, semoga setelah kegiatan sosialisasi ini akan semakin banyak lagi kampus-kampus baru yang melakukan registrasi ulang ke anggotaan FPPTI serta bagi kampus yang belum bergabung menjadi anggota FPPTI bisa bergabung menjadi anggota FPPTI. Menurut beliau dalam sambutannya, banyak sekali manfaat yang diperoleh jika menjadi anggota SISKA FPPTI antara lain, pengembangan kerjasama dan antar perpustakaan, peningkatan kualitas sumber daya manusia serta menjadi media pertukaran informasi yang efektif dan efisien.
Setelah selesai memberikan sambutan dan pembukaan kegiatan Roadshow SISKA, Ibu Mariyah, S.Sos., M.Hum menyerahkan kegiatan selanjutnya kepada narasumber untuk memberikan materi terkait Sosialisasi SISKA untuk kluster wilayah Barat yaitu Ibu Nur Syafiah. Kluster wilayah barat ditunjuk menjadi hari pertama dalam kegiatan sosialisasi SISKA sesuai dengan jadwal yang telah dibuat. Dalam penyampaian materinya, Ibu Nur Syafiah memberikan penjelasan terkait tata cara mendaftar menjadi anggota FPPTI, seperti dimulai dengan mengakses URL SISKA FPPTI pada laman https://siska.fppti.or.id/ kemudian dilanjutkan dengan klik menu daftar yang tersedia di pojok kanan atas website, lalu mengunduh form pendaftaran dan melengkapi isian metadata SISKA. Tahap akhir, formulir tersebut di tanda tangan serta diberi cap instansi lalu kemudian di upload. Materi selanjutnya yaitu penjelasan terkait proses akses verifikasi FPPTI Wilayah dan cara perpanjang keanggotaan FPPTI.
Selama penyampaian materi berlangsung, peserta terlihat antusias mendengarkan penjelasan yang dipaparkan oleh narasumber, hal ini dikarenakan penjelasan yang diberikan bukan hanya teori, tetapi langsung dipraktikan melalui website SISKA FPPTI. Selain itu, di akhir pemaparan materi juga dilanjutkan dengan sesi tanya jawab secara langsung sehingga bisa memberikan solusi kepada para peserta yang mengalami kendala dalam melakukan pendaftaran anggota FPPTI maupun kendala lainnya yang berkaitan dengan SISKA FPPTI.
Hari kedua dan ketiga kegiatan sosialisasi SISKA FPPTI yaitu untuk klaster wilayah Tengah dan Timur. Tidak berbeda jauh dengan hari pertama, materi sosialisasi SISKA juga dipaparkan secara langsung oleh Ibu Nur Syafiah melalui praktik dan diakhiri dengan sesi tanya jawab. Adapun yang membedakan yaitu, pada hari kedua dan ketiga, sambutan dan pembukaan kegiatan di sampaikan oleh Bapak Amirul Ulum, S.Sos, M.IP selaku sekretaris jenderal FPPTI Pusat. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan harapan agar Pengurus FPPTI Wilayah dapat mendorong secara aktif anggotanya untuk aktif berkontribusi dalam berbagai kegiatan FPPTI Wilayah maupun FPPTI Pusat. Selain itu, bapak Amirul juga menjelaskan secara sekilas tentang kepengurusan, keanggotaan dan kesekretariatan.